Centang Hijau

Last updated on Oct 17, 2025

Hai Teman PDL!

Kali ini kita akan membahas terkait tanda ketuntasan belajar di platform PDL.

Pertama-tama kalian pasti akan mencari matapelajaran yang ingin kalian pelajari terlebih dahulu, lalu setelah masuk kalian akan mencari materi dan sub-materi yang ingin dipelajari. Setiap materi dan sub-materi memiliki indikator yang akan berubah menjadi hijau ketika kalian sudah selesai mempelajarinya. Indikator materi berada pada gambar dibawah yang ditandai kotak biru, dan indikator sub-materi yang ditandai kotak merah.

Didalam setiap sub-materi kalian akan melihat minimal ada 3 bagian di dalamnya, ada Tujuan Pembejalaran, Materi Pembelajaran dan Soal Latihan, dimana kalian bisa lihat dengan 3 indikator yang berada di atas (untuk versi website)

Indikator akan berubah menjadi warna hijau ketika kalian sudah melewati tahapan tersebut, perhatikan beberapa hal berikut :

  1. untuk Tujuan Pembelajaran, kalian harus membuka halamanya dan membacanya terlebih dahulu

  2. untuk Materi Pembelajaran, kalian harus menonton minimal 80% dari total durasi video yang tersedia.

  3. untuk Soal Latihan, kalian harus menjawab seluruh soal latihan dan mengklik tombol submit yang berada dibawah soal paling terakhir.

pastikan juga beberapa hal berikut :

  1. pastikan koneksi internet kalian stabil

  2. perubahan centang hijau tidak real-time pada detik yang sama, kalian bisa meng-refresh halaman atau pindah halaman untuk mengecek apakah centang hijaunya muncul

apabila kalian mendapatkan kendala terkait centang hijau, kalian bisa menghubungi Pusat Bantuan PDL!

#JustClickandLearn